Kota Depok sudah menjadi kota yang ramai, berkembang dan strategis. Banyak fasilitas yang di bangun antara lain Perguruan Tinggi Negeri ataupun Swasta serta Pusat Perbelanjaan yang merajalela. Masyarakat pun banyak yang tertarik untuk berbisnis di daerah ini ataupun hanya sekedar sebagai pengunjung.
Sepanjang jalan Kelapa dua dan Margonda Depok banyak di hiasi dengan bisnis yang beraneka ragam.salah satu yang paling di gemari para pebisnis yaitu bisnis rumah makan ataupun Restoran makanan siap saji yang menyajikan menu andalan dan ciri khas-nya masing-masing. Para pemilik ataupun pengelola rumah makan tentunya berlomba lomba bersaing untuk menjadi pilihan serta unggulan di antara yang lain serta berusaha untuk mendapatkan keuntungan sesuai yang di harapkan.
Jika Anda tertarik dengan usaha rumah makan ini, tidak mudah tentunya untuk bersaing dengan rumah makan atau Restaurant yang ada. Anda harus mencari celah yang cocok untuk terjun kedalam bisnis ini. Masyarakat sudah tentu mengidam-idamkan Rumah Makan ataupun Restaurant yang menyajikan makanan yang mempunyai ciri khas tersendiri, unik, dan beda dari yang lain serta terjangkau harganya.
Anda tentunya pernah mendengar, bahkan mencicipi bubur ayam yang terkenal di daerah Jln. Gandaria Tengah III, Jakarta Selatan atau yang lebih di kenal Kedai Bubur Ayam Barito? Pernahkah terfikir oleh Anda, jika Anda mencoba bisnis Bubur Ayam seperti ini, sederhana dan mudah tentunya. Anda dapat mengaplikasikan resep yang ada di Kedai Bubur Ayam Barito ini untuk di Kedai Anda. Karena bubur ayam di sini cocok untuk lidah orang Indonesia. Buburnya pekat dan gurih. Rasanya yang memadukan rasa asin dan manis dengan komposisi yang seimbang, dan dengan taburan keju batangan plus daging ayam yang putih membuat bubur ayam ini akan semakin banyak di cari orang.
Lokasinya yang tepat, desain tempat yang menarik, dan harga yang terjangkau tentunya bisnis yang Anda rencanakan ini akan sukses. Jika Anda berminat tidak ada salahnya mencoba.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar